Semarak Tahun Baru Islam 1444 H, Ribuan Warga Desa Lebak Anyar Turun Ke Jalan


KIM Pasawahan Hebat
- Menyambut tahun baru Islam 1444 H, ribuan warga muslim di Desa Lebak Anyar, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Purwakarta Provinsi Jawa barat, turun ke jalan.

Andres Surya, selaku ketua panitia pelaksana, juga atas nama Karang Taruna Tunas Anyar, Desa Lebak Anyar, menuturkan, kegiatan tersebut merupakan salah satu dari peringatan tahun baru Islam.

"Peserta pawai obor dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1 Muharaman ini sedikitnya ada 1500 peserta. Mereka mengelilingi jalur utama yang ada di Desa Lebak Anyar. Harapkan untuk seluruh umat muslim, mari kita meriahkan peringatan tahun baru Islam ini," ujar Andres, ketika di wawancarai oleh Reporter 
Media KIM Kecamatan Pasawahan, Sabtu malam (30/7/2022).

Sementara itu menurut, Muhamad Sujana Ketua Karang Taruna Tunas Anyar Desa Lebak Anyar, jarak tempuh dari titik kumpul menuju lokasi kegiatan tersebut sepanjang 7 kilometer.

"Alhamdulillah, berkat kerjasama dari berbagai pihak akhirnya peringatan tahun baru Islam ini diikuti oleh 25 majelis taklim yang ada di Lebak Anyar.

Ia menambahkan, peringatan tahun baru Islam ini bisa berjalan, diprakarsai oleh pengurus Karang taruna Tunas di Desa Lebak Anyar.
 

"Mudah-mudahan saja seluruh pengurus dan anggota Karang Taruna Tunas kedepannya lebih kompak dalam hal bersinergi dengan berbagai pihak," tutur Sujana

Senada dengan ketua, Raden Muladi Praja yang merupakan wakil ketua I Karang Taruna Lebak Anyar, mengatakan, selain dari pawai obor, dalam kegiatan tersebut dijadikan sebagai ajang silaturahmi antara masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda.

"Misi kita sebenarnya selain menjadikan kegiatan ini sebagai salah satu ajang syiar, dalam kegiatan ini pula dijadikan ajang mempersatukan pemuda dari satu tempat ke tempat lain dan dari satu Desa ke desa lain," paparnya.


Media KIM Kecamatan Pasawahan
Reporter: Abun Bunyamin